Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Korea Utara Terus Mendesak Denuklirisasi Bertahap

Write: 2019-03-14 11:12:30

Thumbnail : YONHAP News

Korea Utara terus mendesak AS menerima langkah denuklirisasi secara bertahap karena pembongkaran fasilitas nuklir di Yongbyon sebagai imbalan untuk pencabutan sebagian sanksi tampaknya yang paling realistis.   

Sebuah media propaganda Korea Utara, Uriminjjolkkiri, pada Kamis (14/3/19) menegaskan bahwa tidak ada solusi yang lebih baik dari langkah  tersebut, dengan mencerminkan secukupnya posisi dan tuntutan pemerintah AS untuk saat ini. 

Media itu lebih lanjut mengatakan Korea Utara tetap berkomitmen untuk menuju denuklirisasi yang lengkap, sekaligus ikut mendorong terbukanya era perdamaian dan kemakmuran yang baru.

Di sisi lain, media propaganda lainnya meminta peran pemerintah Seoul yang lebih agresif, dengan mengutip implementasi kesepakatan Panmumjeon dan deklarasi bersama Pyongyang antar negara.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >