KBS WORLD Radio
Berita terkait
Kronologi Program
Nuklir Korut
Daerah-Daerah
fasilitas nuklir Korut
Kapasitas rudal
Untitled Document
   
Seoul Sarankan KTT Antar Korea Digelar 29 Maret Mendatang
2018-03-22 Updated.
 
Korea Selatan menyarankan pertemuan tingkat tinggi dengan Korea Utara  pada tanggal 29 Maret di desa perbatasan Panmunjeom untuk mendiskusikan jadwal dan agenda KTT puncak antar Korea yang direncanakan berlangsung pada bulan April.  

Kementerian Unifikasi Seoul telah menyampaikan usul tersebut kepada pihak Korea Utara melalui saluran komunikasi di Panmunjeom pada Kamis pagi (22/3/18).  

Kementerian Unifikasi menyatakan akan menjalankan persiapan secara matang agar KTT antar Korea berlangsung sukses. 

Delegasi Korea Selatan untuk pertemuan tingkat tinggi dipimpin Menteri Unifikasi Cho Myung-kyun, bersama satu anggota masing-masing dari kantor kepresidena dan Badan Intelijen Nasional. 

 
 
Daftar