Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Gaya Hidup

Penyebab munculnya dahak dan cara mengatasinya

2017-03-09

Penyebab munculnya dahak dan cara mengatasinya
Siapa pun mungkin pernah merasa tidak nyaman karena ada sesuatu yang tersangkut di tenggorokannya, termasuk juga dahak. Untuk mengatasinya, tentu saja dahak yang tersangkut itu perlu dikeluarkan dari tenggorokan. tapi terkadang kita bisa dibuat jengkel karena mengeluarkannya begitu susah, meski sudah mencoba berbagai cara berkali-kali.

Pada dasarnya dahak adalah lendir yang terdiri dari air, garam, dan antibodi. Tubuh kita memperoduksi dahak untuk menangkap dan mengeluarkan bakteri serta mikroorganisme lainnya dari hidung dan tenggorokan.

Ada berbagai faktor yang dapat menyebabkan timbulnya dahak di tenggorokan selain untuk menangkap dan mengeluarkan bakteri atau virus yang menginfeksi saluran pernapasan.

Dahak juga bisa muncul di tenggorokan akibat lingkungan yang kurang sehat, debu, asap rokok, asap kendaraan bermotor, faktor cuaca, dan alergi makanan.

Dahak di tenggorokan biasanya juga akan mempengaruhi indera yang lain, seperti hidung jadi ikut tersumbat, bahkan hingga mengganggu pendengaran karena saluran telinga juga bisa ikut tersumbat.

Ada banyak cara alami untuk menghilangkan dahak yang dapat Anda lakukan dan berikut adalah beberapa di antaranya.

Berkumurlah dengan air garam. Larutkan 1/2 sendok teh garam ke dalam secangkir air hangat lalu gunakan larutan itu untuk berkumur dengan kepala mendongak ke atas.

Minum banyak air. Jika tubuh Anda memproduksi banyak dahak, bisa jadi penyebabnya adalah tubuh Anda sedang berusaha untuk menangkal penyakit, yang berarti sistem kekebalan tubuh Anda sedang bekerja sangat keras. Berikan tubuh Anda air yang dibutuhkan untuk melakukan tugasnya.

Untuk menghilangkan dahak di tenggorokan, Anda juga dapat menggunakan terapi uap. Caranya, siapkan air panas dalam suatu wadah atau baskom, lalu masukkan beberapa tetes minyak kayu putih. Kemudian, dekatkan wajah Anda pada wadah tersebut dan bernapaslah seperti biasa sembari menghirup uap yang ditimbulkan.

Minum air putih dalam jumlah banyak adalah cara yang paling mudah untuk membantu menghilangkan dahak secara alami. Banyaknya dahak yang dikeluarkan akan membuat tubuh kita dehidrasi, sehingga menbutuhkan cairan pengganti. Air putih bermanfaat untuk mengisi kekosongan cairan tersebut. Selain itu air putih juga dapat berperan sebagai pengencer dahak sehingga akan lebih baik jika dilakukan terus menerus.

Gejala berdahak tentu saja membuat siapapun merasa tidak nyaman. Jika Anda mengalami gejala tersebut, segera praktikkan tips-tips sederhana yang telah kami bagikan di atas. Mudah-mudahan tips-tips itu dapat membantu Anda.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >