Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Tokoh

Pameran terkait situasi Hak Azasi Manusia di Korea Utara

2010-05-06

Pameran terkait situasi Hak Azasi Manusia di Korea Utara
Selama menyembunyikan diri setelah melarikan diri dari Korea Utara, Jang Gil-su dan keluarganya menarik perhatian masyarakat karena mereka menunjukkan situasi buruk di Korea Utara dengan lukisan. Kakek dan paman Jang Gil-su melintasi sungai Tumen untuk melarikan diri dari Korea Utara pada tahun 1997, dan sanak saudara lainnya mengikuti pada tahun 1999. Melalui 5 tahap, sebanyak 16 orang anggota keluarga Jang dengan susah payah melarikan diri dari Korea Utara .
Dengan judul “Negara bagian Selatan yang hangat” pameran lukisan yang menggambarkan cerita keluarga Jang secara dramatis baru-baru ini diadakan di Seoul Gallery Korea Press Center di pusat kota Seoul. Lukisan keluarga Jang dapat diperkenalkan secara luas kepada publik, berkat bantuan Mun Guk-han, wakil aliansi internasional untuk HAM Korea Utara yang menyelenggarakan pameran ini.
Pameran ini diadakan selama seminggu, mulai 25 April, sebagai bagian dari kegiatan ‘Pekan pembebasan Korea Utara 2010 di Seoul’. Kegiatan tahunan ini hingga kini diadakan setiap tahun sejak tahun 2004 di Washington D.C pada minggu terakhir bulan April, yang dipimpin oleh pembela HAM Suzanne Scholte, dengan tujuan untuk memperbaiki kondisi HAM di Korea Utara.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >