Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Domestik

Presiden Yoon Bertemu CEO Netflix dan Bintang 'Squid Game' Lee Jung-jae

Write: 2024-02-19 10:43:12Update: 2024-02-19 10:50:32

Presiden Yoon Bertemu CEO Netflix dan Bintang 'Squid Game' Lee Jung-jae

Photo : YONHAP News

Presiden Yoon Suk Yeol mengadakan pertemuan dengan co-CEO Netflix Ted Sarandos dan aktor Lee Jung-jae dari serial populer Netflix "Squid Game" pada hari Sabtu (17/02).  

Menurut Juru Bicara Kepresidenan Kim Soo-kyung pada hari Minggu (18/02), Yoon mengundang Sarandos dan Lee ke kediaman kepresidenan untuk jamuan makan siang. 

Dalam pertemuan tersebut, Yoon dilaporkan menyampaikan apresiasinya kepada Sarandos atas investasi Netflix dalam konten Korea dan meminta peningkatan investasi dalam hasil budaya Korea.

Selama kunjungan kenegaraan Yoon ke Amerika Serikat (AS) pada bulan April tahun lalu, Sarandos mengumumkan bahwa Netflix akan menginvestasikan 2,5 miliar dolar atau 3,3 triliun won untuk konten Korea Selatan selama empat tahun ke depan. 

Ditambahkan, bahwa Yoon dan Sarandos juga mendiskusikan pengembangan aliansi budaya antara kedua negara melalui kolaborasi antara produsen konten Korea dan platform global yang berbasis di AS.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >