Berita

Presiden Moon Meminta Masyarakat Mendoakan Kesuksesan Penyelenggaraan Olimpiade PyeongChang
Presiden Moon Jae-in yang sedang melawat ke Indonesia mengadakan pertemuan dengan warga Korea Selatan di Indonesia di Hotel Mulia, Jakarta pada hari Rabu (8/11/2017) malam. Dalam kesempatan itu presiden meminta masyarakat Korea mendoakan agar penyelenggaraan Olimpiade Musim Dingin PyeongChang 2018 berjalan sukses. Presiden Moon juga meminta warga Korea Selatan di Indonesia mempromosikan Olimpiade PyeongChang kepada teman dan tetangga mereka. Dalam acara tersebut, Deputi Bidang Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Kabinet Indonesia merangkap ketua Asosiasi Alumni Indonesia KOICA Surat Indrijarso mengatakan bahwa Korea Selatan dan Indonesia merdeka pada bulan yang sama, dan perkembangan Korea Selatan yang cepat dapat menjadi teladan. Indrijarso berharap proyek pertukaran melalui KOICA dapat tetap berlanjut dan dirinya akan mempromosikan musim dingin Korea yang indah serta Olimpiade Musim Dingin PyeongChang secara aktif sebagai anggota promosi Olimpiade PyeongChang.  Acara tersebut diisi berbagai kegiatan termasuk pementasan sebuah girl grup Korea AOA, paduan suara anak-anak dan lainnya. 
2017-11-09

Warta Berita

Obor Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang Mulai Dibawa Berlari di Seluruh Penjuru Negeri
Obor Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang tiba di Bandara Incheon pada tanggal 1 November, kemudian dibawa berlari melewati seluruh daerah di Korea Selatan. Obor yang tiba di Bandara Incheon, terminal II yang belum resmi dibuka disambut hangat oleh 7.500 orang, dan dibawa berlari ke Pyeongchang secara estafet. Obor itu dinyalakan di Kuil Hera di Olympia, Yunani pada tgl. 24 Oktober, dan diserahkan kepada rombongan pembawa obor Korsel pada tanggal 31 Oktober setelah menyelesaikan acara geladi obor di Yunani selama 7 hari. Dalam sambutannya, Ketua Komite Organisasi Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang Lee Hee Beom mengatakan api obor akan berperan sebagai duta publik selama mengelilingi Korsel, kemudian menjadi penyebar perdamaian selama olimpiade berlangsung. Sementara, Perdana Menteri Lee Nak-yon mengatakan Olimpiade Seoul tahun 1988 dan Piala Dunia Korsel dan Jepang tahun 2002 berjalan sukses sehingga membuat warga dunia terkagum-kagum. Oleh sebab itu, masyarakat Korea juga akan mampu menyelenggarakan Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang dengan memuaskan. Obor tersebut bertolak dari Jembatan Incheon Daegyo sebagai titik awal prosesi, dan dibawa berlari secara estafet oleh 7.500 orang sampai tgl. 9 Februari mendatang dengan menempuh jarak 2.018 km melewati seluruh daerah di Korsel. Pembawa obor pertama dalam negeri adalah pemain skate (seluncur) indah You Young berusia 11 tahun. Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang akan berlangsung dengan slogan 'Passion. Connected' mulai tanggal 9 hingga 25 Februari tahun 2018. Sebanyak 6.500 orang anggota kontingen dari 95 negara akan memperebutkan 120 medali di 15 cabang olahraga musim dingin.
2017-11-05

Isu Sepekan

Obor Olimpiade PyeongChang Dibawa Berlari di Busan
Obor Olimpiade Musim Dingin PyeongChang tiba di Busan setelah menyelesaikan perjalanannya di pulau Jejudo hari Sabtu (4/11/2017).  Obor akan dibawa berlari secara bergantian oleh 405 orang untuk mengelilingi kota Busan sepanjang 147 km mulai dari stasiun Gupo oleh atlet peraih medali emas seluncur lintasan pendek Asian Games Musim Dingin Sapporo, Kim Kun-hee. Obor olimpiade yang dibawa secara estafet selanjutnya dibawa oleh mantan pemain sepak bola Chaa Duri dan Shin Yeong-rok di daerah Sasang-gu kemudian diserahkan kepada pemain bisbol liga utama AS, Choo Shin-soo yang menjadi duta promosi Olimpiade PyeongChang. Menjelang malam, sekitar pukul 18.20, atlet ski lintas alam, Kim Magnus akan membawa obor menyeberangi Jembatan Yeongdo Daegyo, dan kemudian diberikan kepada peraih medali emas cabang gulat Yang Jung-mo yang akan membawanya ke tempat acara penyambutan obor Olimpiade untuk kota Busan. Acara penyambutan juga dimeriahkan dengan berbagai pentas seni tradisional dan tarian yang dihiasi dengan lampu-lampu LED, kembang api dan lainnya. 
2017-11-04

Warta Berita

Sebanyak 92 Negara Berniat Berpartisipasi dalam Olimpiade PyeongChang
Sebanyak 92 negara telah menyampaikan niatnya untuk berpartisipasi dalam Olimpiade Musim Dingin PyeongChang yang akan dibuka pada bulan Februari tahun depan.  Komite Pelaksana Olimpiade Musim Dingin PyeongChang mengumumkan hasil pendaftaran calon peserta Olimpiade pada tgl. 31 Oktober. Menurut komite pelaksana, Korea Utara yang telah lolos kualifikasi untuk cabang seluncur indah, belum mengajukan diri untuk Olimpiade tahun depan. Hingga saat ini, sudah 84 negara yang telah lolos kualifikasi untuk Olimpiade PyeongChang, dan batas akhir pendaftaran negara peserta Olimpiade akan ditutup hingga tgl. 29 bulan Januari tahun depan.  Sementara itu, obor Olimpiade PyeongChang tengah dibawa keliling di pulau Jeju pada  Kamis (02/11/2017), untuk jadwal dua hari.
2017-11-02

Warta Berita

Obor Olimpiade PyeongChang Mulai Dibawa Keliling dari Pulau Jeju
Obor Olimpiade PyeongChang dibawa berlari secara estafet pada Kamis (2/11/2017), dimulai dari Pulau Jeju.  Obor Olimpiade itu telah tiba di bandara internasional Jeju sekitar pukul 12.30 hari Kamis dan mulai dibawa keliling pulau Jeju, warisan alam dunia UNESCO sejauh 21,4 kilometer selama dua hari.  Pada hari pertama, sebanyak 85 orang membawa obor dengan berlari sejauh 200 meter untuk setiap orang dari total jarak 18,1 kilometer, dan jarak yang tersisa dibawa dengan kendaraan.  Para pembawa obor Olimpiade juga menyampaikan semangat pesta olahraga sedunia itu kepada para penduduk setempat dan para turis yang berkunjung ke pulau indah tersebut. Sebuah acara perayaan Obor Olimpaide juga diadakan di taman Tabdong, dengan diisi berbagai pertunjukan tradisional Jeju bersama kebudayaan modern. 
2017-11-02

Warta Berita

Obor Olimpiade Musim Dingin PyeongChang Tiba di Bandara Incheon
Obor Olimpiade Musim Dingin PyeongChang tiba di Bandara Incheon pada pukul 11 pagi hari Rabu (1/11/2017).     Obor yang dinyalakan di Kuil Hera di Olympia, Yunani pada tgl. 24 Oktober lalu disampaikan kepada rombongan pembawa obor Korea Selatan pada hari Selasa (31/10/2017) setelah menyelesaikan acara geladi obor di Yunani selama 7 hari.     Obor yang tiba di Bandara Incheon kemudian disambut dengan sebuah upacara geladi obor untuk selanjutnya bertolak dari Jembatan Incheon Daegyo sebagai titik awal prosesi, dan dibawa berlari secara estafet oleh 7.500 orang sampai tgl. 9 Februari mendatang dengan menempuh jarak 2.018 km melewati seluruh daerah di Korea Selatan. 
2017-11-01

Warta Berita

Obor Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang Tiba di Bandara Incheon
Obor Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang tiba di Bandara Incheon pada hari Rabu (1/11/2017) dan acara geladi obor di dalam negeri juga dilaksanakan. Tgl. 1 November adalah bertepatan dengan 100 hari menjelang pembukaan Olimpiade Pyeongchang. Obor Olimpiade Pyeongchang yang tiba di Korea Selatan pada hari Rabu merupakan yang pertama kali dalam waktu 30 tahun setelah Olimpiade Seoul tahun 1988 lalu. Obor Olimpiade Pyeongchang dinyalakan di Kuil Hera, Yunani pada tgl. 24 Oktober lalu. Komite Pelaksana Olimpiade Pyeongchang menerima obor pada tgl. 31 Oktober di Stadium Panathinaiko di Athena. Obor tiba di Bandara Incheon pada pukul 8:30 hari Rabu pagi. Obor disambut hangat oleh kelompok penyambut Korea Selatan yang terdiri dari warga masyarakat biasa, warga Provinsi Gangwondo, pejabat Komite Pelaksana Olimpiade, tokoh terkait olahraga, dll. Obor dibawa ke Jembatan Incheon Daegyo untuk kemudian dibawa secara estafet menempuh jarak 2.018 km. Pelari pertama yang membawa obor adalah atlet skate indah Yoo Young. Obor dibawa sejauh 20 km sampai ke Taman Sinar Rembulan di Songdo, Incheon. Kemudian, obor dibawa ke pulau Jejudo, dan Busan. Dari Busan, obor Olimpiade Pyeongchang kemudian dibawa secara estafet di daerah pantai Selatan, Barat, seluruh wilayah Seoul hingga provinsi Gangwondo. Obor akan tiba di Pyeongchang pada tgl. 9 Februari tahun 2018 dan dinyalakan selama 17 hari. Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang diselenggarakan di bawah slogan 'Passion, Connected.' Sebanyak 6.500 orang atlet dari 95 negara di dunia mengikuti olimpiade dan bersaing untuk merebut 102 medali emas. Olimpiade Pyeongchang mempertandingkan 102 cabang untuk 15 jenis olahraga meliputi 7 pertandingan di atas salju, 5 pertandingan di atas es, dan 3 pertandingan seluncur. Upacara pembukaan dan penutupan serta sebagian besar pertandingan di atas salju akan digelar di Pyeongchang. Sementara, seluruh pertandingan di atas es diadakan di Gangneung, serta pertandingan ski alpen digelar di Jeongseon. Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang merupakan olimpiade pertama di Korea Selatan dalam waktu 30 tahun setelah Olimpiade Seoul. Pesan perdamaian sangat diutamakan karena olimpiade digelar bersamaan dengan krisis nuklir di Semenanjung Korea. Selain itu, olimpiade berlangsung setelah terjadinya konflik politik dan kekacauan sosial, sehingga diperkirakan berjasa tinggi untuk mendorong kompromi warga masyarakat. Efek ekonomi Olimpiade Pyeongchang juga cukup tinggi yaitu mencapai 32 triliun 200 miliar won selama 10 tahun ke depan.
2017-11-01

Ulasan Hari Ini

Kartu Pass Pariwisata Khusus Warga Asing Diluncurkan
Menyambut pembukaan Olimpiade Musim Dingin PyeongChang, kartu pass pariwisata khusus warga asing untuk dapat menikmati objek-objek wisata di Seoul dan Pyeongchang diluncurkan.  Pemda kota Seoul menyatakan bahwa pihaknya meluncurkan kartu pass pariwisata khusus edisi Pyeongchang 'Discover Seoul Pass' untuk mendapat diskon maksimal 50% di 95 tempat baik di Seoul dan Provinsi Gangwondo pada hari Rabu (1/11/2017). Discover Seoul Pass adalah kartu khusus warga asing untuk masuk gratis ke 21 objek wisata di Seoul, serta mendapat diskon untuk 13 pementasan dan toko bebas pajak.  Setelah diisi uang, kartu itu juga dapat digunakan sebagai kartu transportasi. Kartu khusus edisi Pyeongchang menambahkan 61 jenis manfaat diskon harga untuk objek wisata di Gangwondo.  Harga kartu untuk penggunaan selama 24 jam adalah 39.900 won dan untuk 48 jam sebesar 55.000 won. Kartu itu bisa dibeli di toko 24 jam di dalam Bandara, dan 12 situs internet online.  Pemda Seoul akan menjual sebanyak 5 ribu kartu sampai tgl. 31 Maret mendatang.
2017-10-31

Warta Berita

Kementerian Unifikasi: IOC Menganggap Kehadiran Korut di Olimpiade PyeongChang Penting
Komite Olimpiade Internasional-IOC memutuskan untuk mendukung semua dana untuk kehadiran Korea Utara di Olimpiade Musim Dingin PyeongChang 2018.  Kementerian Unifikasi Korea Selatan mengatakan bahwa IOC menganggap kehadiran Korea Utara di Olimpiade Musim Dingin sangat penting, sehingga memutuskan untuk memberikan dukungan dana sepenuhnya.  Juru bicara Kementerian Unifikasi, Baek Tae-hyeon dalam pengarahan rutin hari Senin (30/10/2017) mengatakan pemerintah Korea Selatan juga akan menjelaskan kepada pihak IOC bahwa kehadiran Korea Utara sangatlah penting untuk mewujudkan Olimpiade yang damai.  Dengan demikan, pemerintah Seoul akan melanjutkan pembicaraan dengan IOC untuk mendukung serta berperan dalam pelaksanaan Olimpiade Musim Dingin dengan damai. Namun demikian, kehadiran Korea Utara belum jelas dan perlu memantau situasi selanjutnya, ujar juru bicara Baek.
2017-10-30

Warta Berita

Go Top