Skip to content

Berita

Kyodo: Jepang Diskusikan Rencana Kunjungan Presiden Moon untuk Hadiri Olimpiade Tokyo

Dimuat
2021.06.23 (09:48)
Kyodo: Jepang Diskusikan Rencana Kunjungan Presiden Moon untuk Hadiri Olimpiade Tokyo

Photo : YONHAP News

Tokyo dilaporkan sedang berdiskusi dengan Seoul mengenai kemungkinan kunjungan Presiden Moon Jae-in ke Jepang selama masa Olimpiade Tokyo. 

Kyodo News melaporkan pada hari Selasa (23/06), mengutip sebuah sumber diplomatik, bahwa Korea Selatan menginformasikan kepada pemerintah Jepang pada awal bulan Juni mengenai pertimbangan Moon menghadiri acara pembukaan Olimpiade Tokyo yang dijadwalkan pada tanggal 23 Juli mendatang.

Seoul dilaporkan menjelaskan kemungkinan kunjungan Moon sebagai kunjungan balasan saat Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe menghadiri acara pembukaan Olimpiade PyeongChang pada bulan Februari 2018.

Kyodo melaporkan bahwa isu tersebut sedang didiskusikan di tingkat kerja di Seoul pada hari Senin (21/06) antara Lee Sang-ryeol, Direktur Jenderal untuk Urusan Asia-Pasifik di Kementerian Luar Negeri Seoul, dan rekannya dari Jepang, Takehiro Funakoshi.

Seorang pejabat senior Seoul mengatakan kepada Kyodo bahwa Seoul berharap kehadiran Presiden Moon di Olimpiade Tokyo akan menjadi kesempatan untuk pertemuan puncak antara Presiden Moon dan Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga. Namun demikian, masih belum dipastikan apakah Tokyo menyetujui hal tersebut.
TOP