Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Salju Di Musim Semi / Orang-orangan Salju / Snow

#Citra Musik Korea l 2017-01-11

Citra Musik Korea

Salju Di Musim Semi / Orang-orangan Salju / Snow
Salju Di Musim SemiBagaimana perasaan anda saat melihat salju putih? Ketika menginjakkan kaki pertama di salju yang belum diinjak oleh orang lain pada pagi hari, perasaan kita pasti sangat gembira, dan jantung kita berdebar-debar. Barangkali, Anda ingin berlari di atas salju itu. Ada sebuah puisi kuno yang isinya seperti berikut.

Ketika berjalan di ladang yang ditutupi salju
Jangan menginjakkan kaki secara sembarangan
Jejak kaki yang aku tinggalkan
Bisa menjadi jalan bagi orang yang akan datang


Jejak kaki yang nampaknya biasa saja bisa mengantarkan seseorang ke jalan yang benar, atau sebaliknya bisa membingungkannya. Sebagian besar orang tahu kalau puisi itu dibuat oleh Biksu Besar Seosan, namun sebenarnya puisi itu dibuat oleh sarjana di era Joseon, Lee Yang-yeon. Mungkin ada orang yang mengutip puisi itu dengan menyebut penulisnya Biksu Seosan, dan orang-orang berikutnya juga langsung mengikutinya. Akhirnya, penulisnya salah diperkenalkan.

Orang-orangan SaljuJika salju tebal turun di era ini, maka banyak yang mengkhawatirkan jalan akan macet parah. Namun, salju tebal yang turun di musim dingin sangat menyenangkan. Khususnya, bagi anak-anak, membuat orang-orangan salju adalah salah satu permainan yang mengasyikkan di musim dingin. Orang-orangan salju yang besar, setinggi orang dewasa dibuat dengan mengumpulkan salju sebesar kepalan. Sesuai dengan bagaimana kita mengepal salju, maka ukuran orang-orangan salju yang dibuat menjadi berbeda. Demikian juga, semua urusan di dunia ini juga berawal dari sesuatu yang kecil. Barangkali, permainan membuat orang-orangan salju di masa kecil membuat anak-anak bisa sedikit menyadari nilai urusan di dunia ini.

SnowKatanya, jika salju tebal turun, maka hasil panen tahun itu akan berlimpah.. Ada ungkapan bahwa salju adalah selimut bagi barlei. Biasanya, barlei ditanam di musim akhir gugur, maka barlei yang baru bertunas langsung menyambut musim dingin. Akarnya tidak menancap ke tanah, karena tanahnya membeku, sehingga pekerjaan menanam barlei ke dalam tanah di musim dingin sering terlihat di desa pertanian. Pemandangan barlei muda berwarna hijau yang semakin tumbuh di atas salju terasa indah.

Namun, barlei sulit tumbuh di ladang yang ditiup angin kencang. Jika salju menutupi tanah, salju berperan sebagai selimut, sehingga bermanfaat bagi barlei untuk bertahan pada udara dingin musim dingin. Selain itu, di dalam salju ada campuran nitrogen dari udara, sehingga berfungsi sebagai pupuk. Karenanya, salju tebal sama dengan memberi pupuk ke sawah dan ladang dengan gratis. Mudah-mudahan, salju banyak turun di musim dingin ini agar hasil panen tahun ini berlimpah.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >