Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Kaum Morooming

#Istilah Ekonomi Minggu Ini l 2019-03-11

© Getty Images Bank

Morooming adalah kata gabungan antara 'mobile' dan 'showroooming' dalam bahasa Inggris. Istilah 'morooming' berarti melihat suatu produk di toko offline, lalu membeli produk di situs online. Karenanya, kaum morooming adalah bagian dari kaum showrooming. Dengan kata lain, kaum morooming adalah kelompok konsumen yang membeli produk yang diinginkan melalui telepon pintar setelah mencari informasi mengenai produk di toko. 


Jika membeli produk melalui internet, harganya cenderung lebih murah, sehingga jumlah kaum morooming semakin meningkat. Menurut data dari Badan Statistik Korea Selatan, jumlah uang transaksi pembelanjaan online di Korea Selatan pada tahun 2014 lalu mencapai 15 triliun won. Angka itu mengalami pertumbuhan sebesar 125,8% dibandingkan tahun sebelumnya. Jika tren di bidang distribusi berubah sesuai minat konsumen, pengusaha dapat mencari jalan baru untuk pertumbuhan. 

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >