Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Tokoh

Koordinator Unifikasi untuk Mendorong Persatuan antarKorea

2017-09-21

Koordinator Unifikasi untuk Mendorong Persatuan antarKorea
Warga Korea Selatan dan pelarian dari Korea Utara sedang berbicara di kantor kelompok sipil pro-unifikasi yang disebut ‘Organisasi untuk Satu Korea’, di Jongno-gu, Seoul. Mereka ikut ambil bagian dalam sebuah program pelatihan yang disajikan oleh kelompok itu dengan tujuan untuk mendidik apa yang disebut ‘koordinator unifikasi’.

Koordinator unifikasi merujuk pada ahli yang mengkhususkan diri pada isu unifikasi, maka akan memainkan peran penting dalam menyatukan dua Korea. Program pelatihan dimulai tahun 2014, dan merupakan sesi yang ketiga untuk tahun ini. Sebanyak 14 warga Korea Selatan dan jumlah yang sama bagi pembelot Korea Utara sedang mengikuti sesi pelatihan ini. Program yang berlangsung selama 10 minggu, membantu mereka belajar tentang perbedaan politik, masyarakat dan budaya antara dua Korea, juga berbagi pendapat tentang bagaimana menanggulangi perbedaan itu dan menciptakan penyatuan.

Program tidak hanya fokus pada kuliah. Setelah kuliah, mereka bergabung dalam perdebatan yang aktif untuk mempelajari tentang tema tertentu dengan lebih detail. Banyak yang khawatir bahwa mereka mungkin tidak dapat berasimilasi ke dalam budaya masing-masing bahkan pasca unifikasi, karena ada perbedaan. Dengan demikian, selain kelas reguler, para peserta juga dapat mengikuti berbagai program lain. Para pelatih tengah mimpi untuk memainkan peran sebagai jembatan penyatuan antara mereka dan menjadi ahli yang akan berkontribusi untuk mendorong penyatuan antarKorea.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >