Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

PM Korsel Desak Pejabat Pemerintah Pemilik Beberapa Rumah untuk Segera Jual Propertinya

Write: 2020-07-08 15:03:06Update: 2020-07-08 17:05:28

PM Korsel Desak Pejabat Pemerintah Pemilik Beberapa Rumah untuk Segera Jual Propertinya

Photo : YONHAP News

Perdana Menteri Korea Selatan, Chung Sye-kyun mendesak para pejabat senior pemerintah yang memiliki beberapa rumah untuk segera menjual properti mereka secepat mungkin. 

PM Chung membuat seruan tersebut dalam sebuah pertemuan pada hari Rabu (08/08/20) dan memerintahkan lembaga pemerintah untuk segera mengonfirmasi status kepemilikan rumah para pejabat senior, termasuk pejabat tinggi di pemerintah daerah.

Pandangan negatif dari masyarakat Korea Selatan kian berkembang karena dalam kenyataannya banyak pejabat tinggi yang memiliki beberapa rumah, meskipun pemerintah berupaya mengendalikan ketidakstabilan pasar perumahan, termasuk kenaikan pajak terhadap pemilik beberapa rumah. 

Chung mengungkapkan pemerintah tentunya bekerja keras untuk mengatasi masalah perumahan dengan serangkaian kebijakan, namun kebijakan seperti itu tidak akan mampu mendapat kepercayaan publik jika para pejabat senior pemerintah ikut memiliki beberapa rumah.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >