Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Politik

Kerangka Jenazah Tentara Korea Direpatriasi ke Korsel

Write: 2021-09-24 11:46:26Update: 2021-09-24 15:48:52

Kerangka Jenazah Tentara Korea Direpatriasi ke Korsel

Photo : YONHAP News

Sebanyak 68 kerangka jenazah tentara Korea yang bertempur dalam Perang Korea direpatriasi ke Korea Selatan dari Hawaii, AS, pada Kamis (23/9) malam.

Presiden Moon Jae-in, yang pulang ke tanah air bersama kerangka jenazah tersebut setelah menghadiri Sidang Umum PBB, dengan penuh penghormatan memimpin acara pemakaman kerangka jenazah tentara tersebut.

Selain presiden dan ibu negara, sekitar 20 orang tokoh militer Korea Selatan menghadiri acara itu.

Sewaktu pesawat khusus kepresidenan dan pesawat angkut untuk pengisian bahan bakar udara multiguna milik Angkatan Udara memasuki wilayah udara Korea Selatan, empat pesawat tempur mengawal kedatangan mereka.

Acara pemakaman digelar dengan tema 'Republik Korea tidak akan melupakan Anda semua' dan para pengawal kehormatan dan penuggang kuda Kementerian Pertahanan menyambut kerangka jenazah saat diturunkan dari pesawat.

Sementara itu, keluarga almarhum prajurit Kim No-di dan Ahn Jung-song juga menghadiri acara tersebut.

Kerangka jenazah yang telah direpatriasi ke Korea Selatan dimakamkan di Pemakaman Nasional Seoul.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >