Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Tahun Ajaran Baru Seluruh Sekolah di Korsel Kembali Diundur, Mulai 6 April 2020

Write: 2020-03-17 15:34:35

Thumbnail : YONHAP News

Tahun ajaran baru untuk TK, SD, SMP dan SMA di seluruh penjuru negeri Korea Selatan kembali diundur selama dua pekan ke depan. 

Kementerian Pendidikan Korea Selatan menyatakan pada hari Selasa (17/03/20) bahwa tahun ajaran baru 2020 yang sudah dua kali diundur dan sebelumnya dijadwalkan untuk dimulai pada tanggal 23 Maret, diundur kembali menjadi tanggal 6 April mendatang. 

Keputusan tersebut dikeluarkan dengan mempertimbangkan pendapat dari para pakar termasuk Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC), bahwa apabila penyebaran wabah COVID-19 terjadi di sekolah di mana tingkat kepadatan manusianya sangat tinggi, maka penyakit itu dapat menyebar ke rumah tangga, komunitas, dan lainnya.

Sejalan dengan penundaan ini, jadwal pendidikan juga diperkirakan akan diatur kembali. 

Dikatakan bahwa pihak kementerian juga tengah mempertimbangkan perubahan jadwal Tes Potensi Skolastik (TPS) untuk masuk ke perguruan tinggi.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >