Pergi ke Menu Pergi ke Halaman Utama
Go Top

Tim Penanggulangan Bencana Korsel Tiba di Türkiye

Write: 2023-02-08 15:02:30

Thumbnail : YONHAP News

Tim Penanggulangan Bencana Korea Selatan beranggotakan 118 orang tiba di Türkiye pada Rabu (08/02) pagi. 

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan mengumumkan bahwa Tim Penanggulangan Bencana (KDRT) yang berangkat pada pukul 01.00 dengan menumpangi pesawat angkut militer KC-330 tiba di Bandar Udara Gaziantep Oğuzelipada pukul 06.57.

Setelah tiba di Provinsi Gaziantep, salah satu area yang dihantam gempa bermagnitudo 7,8 yang mengguncang wilayah selatan negara itu pada Senin (06/02), tim tersebut akan berkonsultasi dengan pemerintah Türkiye untuk memutuskan tugas dan area operasi mereka.

Operasi pencarian dan penyelamatan semakin mendesak di tengah turunnya temperatur udara hingga -6 derajat Celsius selama hampir dua hari setelah gempa, periode kritis dalam operasi penyelamatan.

KDRT beranggotakan tim penyelamat darurat 119 Badan Pemadam Kebakaran Nasional dan Badan Kerja Sama Internasional Korea serta personel Kementerian Pertahanan. Ini merupakan kontingen skala terbesar yang pernah dikirim oleh pemerintah Korea Selatan untuk bantuan bencana di luar negeri.

Pilihan Editor

Close

Situs kami menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk memberikan Anda layanan yang lebih baik. Dengan terus menggunakan situs ini, Anda menyetujui penggunaan teknologi ini dan kebijakan kami. Detail >