Warta Berita

Semenanjung Korea, A to Z

Berita Utama

Korsel Tolak Pengoperasian Kembali Kawasan Industri Gaeseong untuk Produksi Masker

Warta Berita2020-03-11
Korsel Tolak Pengoperasian Kembali Kawasan Industri Gaeseong untuk Produksi Masker

Pemerintah Korea Selatan menyampaikan pendapat negatif sehubungan dengan munculnya tuntutan untuk kembali mengoperasikan Kawasan Industri Gabungan Antar-Korea di Gaeseong, Korea Utara guna memproduksi masker. 

Juru Bicara Kementerian Unifikasi Korea Selatan, Yeo Sang-gi mengatakan dalam pengarahan rutin pada hari Rabu (11/03/20), pemerintah Korea Selatan tetap bersikeras bahwa Kawasan Industri Gaeseong harus kembali dioperasikan, namun pihaknya harus mempertimbangkan masalah-masalah yang realistis. 

Jubir Yeo memperjelas bahwa fasilitas-fasilitas di kawasan itu harus diperiksa terlebih dahulu sebelum dioperasikan kembali dan pasokan bahan baku untuk memproduksi masker juga harus ditinjau terlebih dahulu karena Korea Utara tetap diterapkan sanksi internasional. 

Ditambahkan bahwa ada pula kesulitan untuk segera mendorong pengoperasian kembali kawasan itu, karena para pekerja dari kedua Korea harus bekerja dalam satu ruangan yang sama di tengah penyebaran COVID-19.

[Photo : YONHAP News]

Berita Terbaru