Warta Berita

Semenanjung Korea, A to Z

Kumpulan Isu

Korsel Perkuat Pertahanan Hadapi Kapal Selam Korut

Isu Sepekan2017-02-05
Korsel Perkuat Pertahanan Hadapi Kapal Selam Korut

Angkatan Laut Korea Selatan memperkuat kekuatan pertahanan dalam menghadapi kapal selam Korea Utara.

Angkatan Laut Korsel pada tanggal 1 Februari untuk pertama kalinya mengerahkan 4 unit helikopter strategis 'Wildcat' yang mampu menargetkan kapal selam Korut.

Wildcat yang merupakan salah satu kekuatan militer utama untuk menghadapi kapal selam Korut memiliki panjang 15,22 meter, tinggi 4,04 meter, dengan kecepatan 259 kilometer per jam. Helikopter strategis itu ditempatkan pada kapal perang dan menjalankan berbagai tugas di laut.

Angkatan Laut Korsel berencana menambah 4 unit Wildcat dalam operasinya pada tanggal 7 Februari mendatang dan juga memasukkan 12 helikopter khusus operasi di laut dari tahun 2020 hingga 2022.

Saat Wildcat mengawasi kapal selam Korut dari udara, maka kapal pelindung dan kapal selam terbaru bertugas untuk menyerang kapal selam Pyongyang di dalam perairan.

Angkatan Laut Korsel sedang mempercepat masuknya kapal selam kelas 214. AL sudah menempatkan 4 unit kapal selam sejenis dalam operasi perang, dan akan membuat 9 unit lagi. Kapal selam kelas 214 berkapasitas 1.800 ton dan dapat dioperasikan di dalam air selama 2 minggu dan dapat dipasangi rudal Haeseong 3.

Selain itu Proyek Jangbogo III, juga sedang mengembangkan kapal selam berkapasitas 3000 ton yang dapat meluncurkan rudal balistik.

Di atas laut 6 unit laut kapal pelindung baru berkapasitas 2.500 ton ditugaskan. Kapal pelindung baru itu dilengkapi sistem pendeteksi kapal selam yang canggih. Selain itu kapal tersebut dapat menembak fasilitas di darat. Pada kapal itu akan ditempatkan helikopter khusus untuk operasi di laut seperti Wildcat agar dapat melaksanakan taktik tiga dimensi dari permukaan laut dan udara.

Berita Terbaru