Warta Berita

Semenanjung Korea, A to Z

Berita Utama

Para Pembelot Korut Membagikan Selebaran Anti-Pyongyang Pada Hari Peringatan Perang Korea

Warta Berita2023-06-26
Para Pembelot Korut Membagikan Selebaran Anti-Pyongyang Pada Hari Peringatan Perang Korea

Sebuah kelompok pembelot Korea Utara di Korea Selatan membagikan selebaran propaganda anti-Pyongyang dan pasokan medis ke utara perbatasan, pada hari peringatan 73 tahun Perang Korea yang jatuh pada hari Minggu (25/06). 

Ketua "Pejuang untuk Korea Utara yang Bebas" dan seorang pembelot terkenal Korea Utara, Park Sang-hak mengatakan, bahwa kelompok itu telah mengirimkan 200 ribu selebaran anti-Pyongyang serta sepuluh ribu masker, dan paket obat pereda demam dan nyeri, serta 200 buklet yang dibawa oleh 20 balon dari kota Gimpo, Provinsi Gyeonggi pada hari Minggu pukul 22.00 waktu setempat. 

Balon-balon itu juga membawa spanduk yang bertuliskan "Kakek saya menginvasi Selatan 73 tahun yang lalu dan saya akan melakukannya kapan?" mengacu pada pemimpin Korea Utara Kim Jong-un.

Kelompok tersebut sebelumnya pernah mendistribusikan barang-barang serupa dengan menggunakan balon pada bulan lalu dan bulan Oktober tahun lalu. 

Saat itu, pemerintah Korea Selatan telah memperingatkan bahwa distribusi selebaran propaganda semacam itu harus ditiadakan, mengingat kondisi hubungan antarKorea yang sangat rumit dan keselamatan para penduduk di daerah perbatasan tersebut. 

Berdasarkan undang-undang saat ini, mereka yang mengirimkan selebaran propaganda melintasi perbatasan dapat dijatuhi hukuman selama tiga tahun penjara atau denda sebesar 30 juta won.

[Photo : KBS News]

Berita Terbaru