Warta Berita

Semenanjung Korea, A to Z

Berita Utama

UNC Mulai Dialog Dengan Korut Terkait Prajurit AS Yang Kabur Ke Korut

Warta Berita2023-07-24
UNC Mulai Dialog Dengan Korut Terkait Prajurit AS Yang Kabur Ke Korut

Wakil Komandan Komando PBB (UNC) Andrew Harrison mengatakan pihaknya telah memulai diskusi dengan Korea Utara mengenai seorang tentara AS yang melintasi perbatasan antarKorea saat berwisata di Area Keamanan Bersama (JSA) pekan lalu.

Menurut kantor berita Reuters pada hari Senin (24/07), Wakil Komandan Harrison menyampaikan dalam pengarahan pers bahwa dialog telah dilakukan dengan pihak militer Korea Utara melalui perangkat yang dioperasikan berdasarkan perjanjian Gencatan Senjata Perang Korea. 

Media tersebut mengabarkan bahwa Harrison menegaskan AS memprioritaskan keselamatan dan keamanan tentara Travis King tersebut. 

Sebelumnya dalam sebuah wawancara dengan The Times di Inggris pada hari Sabtu (22/07) waktu setempat, Harrison menuturkan bahwa pihaknya sedang terus berdialog dengan Tentara Rakyat Korea Utara lewat JSA. Dia melanjutkan bahwa pesan UNC sudah disampaikan ke pihak militer Korea Utara melalui saluran komunikasi langsung yang disebut "pink phone" yang menghubungkan kedua belah pihak.

Travis King diketahui seharusnya dalam perjalanan untuk mendapatkan sanksi tambahan ke Fort Bliss, Texas, setelah menyelesaikan hukuman penjaranya sekitar dua bulan di Korea Selatan karena aksi kekerasan yang ia lakukan. Namun ia lari ke Korea Utara saat melakukan tur sipil ke desa perbatasan Panmunjom pada 18 Juli lalu.

[Photo : YONHAP News]

Berita Terbaru