Warta Berita

Semenanjung Korea, A to Z

Berita Utama

Menteri Unifikasi: 'Pemerintahan Yoon Tidak Akan Mendeklarasikan Berakhirnya Perang'

Warta Berita2023-08-03
Menteri Unifikasi: 'Pemerintahan Yoon Tidak Akan Mendeklarasikan Berakhirnya Perang'

Menteri Unifikasi Korea Selatan Kim Young-ho menyatakan pada hari Kamis (03/08) bahwa pemerintahan Yoon Suk Yeol tidak akan melaksanakan deklarasi berakhirnya perang. 

Di dalam pertemuan dengan keluarga dari pihak yang diculik dan ditahan Korea Utara, tahanan militer Korea Selatan, dan lainnya, Menteri Kim menyatakan hal tersebut dengan mengatakan bahwa apabila deklarasi berakhirnya perang dikeluarkan, maka orang yang diculik atau tahanan militer Korea Selatan juga akan turut terkubur. 

Mantan pemerintahan Moon Jae-in pernah melaksanakan deklarasi berakhirnya perang untuk menyediakan jalan keluar negosiasi denuklirisasi Korea Utara, namun ada banyak kritik karena ancaman misil dan nuklir yang terus membesar. 

Menteri Kim menekankan bahwa masalah terkait orang yang ditahan, tahanan militer Korea Selatan, dan lainnya, berhubungan dengan HAM Korea Selatan, sehingga pemerintah harus menaruh perhatian yang lebih besar pada masalah HAM terhadap warga Korea Selatan yang diakibatkan Korea Utara. 

Ditambahkan pula, pernyataan pemerintahan Yoon tetap tegas untuk memecahkan masalah tersebut melalui kerja sama yang erat dengan Amerika Serikat. 

Menteri Kim yang baru diangkat sebagai Menteri Unifikasi menyatakan tekad kuatnya dalam mencari solusi terhadap masalah warga yang diculik Korea Utara. 

Dia berjanji akan melakukan komunikasi erat untuk memecahkan masalah warga yang diculik tersebut dengan membentuk tim khusus yang menangani masalah terkait di bawah menteri.

[Photo : YONHAP News]

Berita Terbaru